Posts

Serunya Snorkeling di Pulau Tidung

Image
Siapa yang tak kenal dengan nama Raja Ampat? Atau Karimun Jawa? Dua tempat yang selalu menjadi tujuan wisata bagi mereka yang mencintai dunia bawah air. Orang-orang rela menempuh perjalanan jauh demi menikmati pemandangan di sana. Sebenarnya, di Jakarta ada gak sih gugusan pulau yang memiliki pemandangan yang tak kalah cantik dibandingkan dua tempat tadi? Buat yang gak tahu, mesti belum banyak tahu tentang Kepulauan Seribu. Tepat sekali, di sana banyak berderet pulau yang memiliki pemandangan cantik untuk ditelusuri. Pemandangan indah seperti ini, tidak jauh dari Jakarta Looh!! Beberapa waktu yang lalu, alhamdulillah dapat kesempatan menikmati salah satu pulau di sana, yakni Pulau Tidung. Pertama kalinya berkunjung ke Pulau Tidung, dan untuk pertama kalinya juga melakukan snorkeling , sungguh saya jatuh cinta dengan pemandangan indah di bawah laut sana. Mulanya suami menawarkan untuk pergi ke sana dalam rangka liburan anak sekolah. Tawaran menggiurkan yang langsung saya iyak

Sapta Siaga, Harta Karun Terpendamku

Image
Dulu, waktu jalan-jalan ke Gramedia kemudian menyusuri bagian novel. Mata saya tertumbuk pada susunan buku novel anak, karya Enid Blyton. Dari sekian banyak tulisannya yang saya sukai salah satunya adalah Serikat Sapta Siaga. Dan disanalah buku-buku tersebut berderet cantik. Dengan cover baru dan warna yang lebih eye catching , sungguh menawan hati. Di Rumah Buku Bandung, satu set lagi disc 30%!! Yeaaayy!! Rasanya kayak punya mainan baru hihihi.. Membuka lembaran pertama, seolah kenangan saya ke zaman dulu mulai terbuka. Masa ketika pertama kalinya jatuh cinta dengan dunia buku. Ya, Sapta Siaga merupakan salah satu buku yang membuat saya begitu tergila-gila dengan dunia kata. Sapta Siaga edisi dulu. Dan saya masih menyimpannya :D Judul yang pertama kali saya baca adalah Serikat Sapta Siaga. Membaca halaman pertamanya langsung membius ketika saya berumur tujuh tahun, sekitar kelas 3 SD. Petualangan seru kelompok Sapta Siaga mengintai kelompok penjahat membuat imajin

Kisahku Tentang Laminaria. sakitkah? (Bag.2)

Image
Hari jumat usai dokter menyatakan untuk segera dilakukan kuret, sepanjang hari itu dunia rasanya gelap gulita. Lebaaay, tapi begitulah kenyataannya. Suasana hati benar-benar gak karuan. Bayangan harus dibuka jalan lahir, kemudian dipasang alat untuk membuka jalan lahir, selalu membuat perutku mules. Bolak-balik ke toilet, gara-gara mikirin proses kuret. Makan tak enak, tidur pun tak nyenyak. Benarlah adanya pepatah tersebut, hiks. Andaaai saja ada jalan lain yang bisa kulalui, biar si kuret ini tidak harus aku lalui. Sengaja berlama-lama di toilet, siapa tahu jaringan yang masih betah di perut tiba-tiba saja loncat keluar. Tapi yang ada perut makin mules, hwaaa.... segitunya orang yang lagi tegang, huhuhuhu... Aku tahu jika proses kuret akan dibius total, hingga selama prosesnya gak akan kerasa apa-apa. Seperti kuret yang pernah aku alami dulu. Karena pendarahan udah banyak, jadi gak ada tuh acara buka-bukaan segala. Langsung njusss dibius, meski awalnya rada heboh gara-gara si dokte

Kisahku Tentang BO (Blight ovum), Bag. 1.

Image
Hamil kosong atau istilah kedokterannya Blighted Ovum adalah kehamilan dimana kantung hamil berkembang dengan baik, sedangkan janin tidak. Kasus inilah yang aku alami, ketika dua bulan yang lalu testpack menyatakan jika aku positif hamil. Perasaan senang, ragu, bahagia dan was-was campur aduk. Bahagia rupanya Allah masih percaya untuk menitipkan kembali amanah, untuk kujaga. Bingung karena baru saja usai menyapih si bungsu, aku harus siap kembali mengarungi perjuangan sembilan bulan dan euforia seorang ibu hamil. It's Positive! Sekadar ingin memastikan kehamilan, tanpa menunggu lama aku pun pergi ke dokter kandungan langganan. Si dokter surprise waktu lihat aku nongol lagi untuk periksa kandungan, (produktif amat kali yak? Hihihi). Basa basi nanya kabar, usai usg dokter mengajak ngobrol santai. Usia janin katanya kurang lebih 8 minggu dan jalan lahir udah keliatan. Masih bingung dengan pernyataan dokter, ini yang bikin aku lemes. Janin belum keliatan (mungkin karena usia jani